Hymne dan Mars PTAM

HIMNE PERGURUAN TINGGI AL-MADANI
Ciptaan: Liza Alvia

Kami sivitas Al-Madani
Berdiri tegak ikrarkan janji
Jiwa kami, raga kami
Siap berbakti untuk negeri

Kami sivitas Al-Madani
Insan modern, unggul, bermartabat
Kami berkarya sepenuh jiwa
Mewujudkan peradaban madani

**Reff:
Jayalah  Al-Madani
Terdepan dalam karya dan inovasi
Majukan tri dharma perguruan tinggi
Banggakan almamater dan negeri

Ya Allah… Ya Rabbana…
Engkau adalah nafas dalam jiwa
Tunjukkan lah, Rahmati lah
Langkah kami dalam setiap cita

***Kembali ke Reff..

 

MARS PERGURUAN TINGGI AL-MADANI
Ciptaan: Liza Alvia

Sivitas Al-Madani, dengarlah dengan hati
Kau insan kebanggaan negeri
Integritas tinggi, unggul, bermartabat
Kaya akan nilai-nilai SEA MAGRAD

Sivitas Al-Madani, kobarkan dalam hati
Bergerak, bersama, berprestasi
Lakukan perubahan, amalkan kebaikan
Wujudkan peradaban madani

Reff:

Almamater memanggil, kami siap bergerak
Indonesia menanti, kami siap mengabdi
Kami sivitas Al-Madani
Insan modern, unggul, bermartabat